Community Program
Jumat 25 Mei 2015
Marco AdiPati
1801375951
Kegiatan: Pembuatan Lubang Biopori 11,12,13 & 14
Alamat: Batusari , Kebon Jeruk
Hasil Pembuatan Lubang Biopori hari ke - 4 :
Pada pertemuan kali ini, kelompok kami berhasil membuat 4 lubang biopori. Ini adalah lubang ke 11,12,13,14. Hari ini adalah hari terakhir kami dalam membuat lubang biopori. Pembuatan lubang biopori kali ini berjalan lancar seperti pertemuan yang sebelumnya. Kami membuat lubang menggunakan bor tangan sehingga pembuatan menjadi lebih cepat dan mudah.
Pada pembuatan lubang kali ini, kami berhasil mengajak Bapak Soleh untuk membantu kami dalam membuat lubang biopori. Bapak Soleh adalah orang yang bertanggung jawab terhadap lahan yang kami pakai untuk membuat lubang biopori. Ketika kami menemui Pak Soleh, ia sedang mengurusi tanaman di kebun belakang. Dan ketika kami menyampaikan maksud kami untuk mengajak Pak Soleh untuk membuat lubang biopori bersama-sama, ia dengan senang hati membantu kami untuk menyelesaikan pembuatan lubang biopori kami. Pembuatan lubang biopori berlangsung sekitar 2 jam.
Setelah kami menyelesaikan lubang biopori, kami berinisiatif untuk memberikan sedikit sembako kepada keluarga Pak Soleh atas rasa terima kasih kami karena telah mengizinkan kami untuk
menggunakan lahannya untuk membuat lubang biopori. Tak lupa juga kami mengecek perkembangan lubang biopori kami yang sebelumnya dan kami berharap agar lubang biopori yang telah kami buat ini dapat bermanfaat dengan maksimal.
Nilai Pancasila yang kami terapkan:
Nilai Pancasila yang kami terapkan adalah sila ke-3 yaitu Persatuan Indonesia dan sila ke-5 yaitu Keadilan Sosial bagi seluruh Rakyat Indonesia. Hal ini tercemin dari kerja sama kami sebaga satu kelompok yang telah bersama-sama berhasil menyelesaikan 14 lubang biopori. Tanpa kerjasama yang baik, tentunya kami tidak akan bisa menyelesaikan 14 lubang biopori tersebut dengan dengan baik dan lancar. Selain itu kesediaan Pak Soleh untuk membantu kami untuk membuat lubang biopori meskipun lubang tersebut bukan tugas Pak Soleh.
Perkembangan lubang biopori yang sebelumnya:
Tak lupa juga kami mengecek perkembangan lubang biopori yang sebelumnya. Tetapi, tidak tedapat perubahan yang signifikan dari lubang-lubang sebelumnya. Hanya tedapat sedikit jamur di lubang yang dibuat pada awal pertemuan
Foto-foto perkembangan lubang biopori hari ke - 4 :
Bapak Saleh membantu progres pembuatan Biopori
Hasil 4 lobang di hari ke 4
Tidak ada komentar:
Posting Komentar